Sukabumi, SENTANAonline.com
PERINGATAN Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 98 Kota Sukabumi tahun 2012 berbeda dengan tahun sebelumnya. Jika tahun sebelumnya upacara peringatan berlangsung setiap 1 April, tapi kali ini diundur menjadi 2 April. Selain itu, perayaan diisi dengan kegiatan yang lebih meriah. Pada Sabtu (31/03) lalu, digelar KirabSeni dan Budaya daerah Jawa Barat yang diikuti sekita 1000 seniman dari delapan kota dan kabupaten di Jabar. Diantaranya, Kota Bogor, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Cianjur,Kabupaten Sukabumi, Kota Cimahi dan Kota Sukabumi.
Kirab dimulai dari Lapang Merdeka , melintasi Jalan perintis kemerdekaan , Jalan RE Martadinara - Jalan Siliwangi - Jalan R. Syamsudin SH, - Jalan Suryakencana dan kembali ke Lapang Merdeka. Di Jalan R.Syamsudin (depan balikota), kirab disambut Asisten Daerah (Assda) Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Pemprov Jabar, Wawan Ridwan dan Walikota Sukabumi, H.M.Mulikh Abdssyukur dan ribuan masyarakat Kota Sukabumi. ”Kirab ini sebagai langkah untuk melestarikan seni dan budaya daerah. Setelah Kota Sukabumi hal yang sama akan digelar di tiga daerah lain di Jabar,” ujarnya.
Pada saat yang sama, Walikota Sukabumi menyerahkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) secara simbolis kepada warga. Penyerahan tersebut sebagi simbol tuntasnya pembuatan e-KTP gratis.”Dengan e-KTP,akan memudahkan pemerintah dan warga dalam adminitrsasi kependudukan,” kata Walikota.
Kemudian, pada malam harinya, masyarakat dihibur oleh wayang golek dengan dalang Asep Sunandar Sunarya. Puluhan ribu masyarakat dari Kota dan Kabupaten Sukabumi memadati Lapang Merdeka Kota Sukabumi. Hadir pada kesempatan tersebut, Gubernur Jabar, H.Ahmad Heryawan dan Wakil Walikota Sukabumi, H.Mulyono.
0 komentar :
Posting Komentar