Kamis, 26 Januari 2012


Sukabumi,
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Sukabumi, Insinyur Asep Irawan, M.Sc., didampingi Kepala Seksi Pembangunan Binamarga, Suhendar Syarief menjelaskan, di Kota Sukabumi saat ini masih terdapat sekitar 12,375 persen, atau sekitar sepanjang 15,347 kilo meter jalan yang tergolong rusak, baik rusak berat maupun rusak ringan, dari panjang jalan keseluruhan di Kota Sukabumi 124,622 km. Sedangkan kondisi jalan yang tergolong baik di Kota Sukabumi, saat ini mencapai 87,680 persen, atau sekitar 109,275 km. 
Ditandaskannya, kondisi jalan tersebut dapat dikatakan lebih baik, apabila dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Sebab pada tahun-tahun sebelumnya, jalan yang tergolong rusak di Kota Sukabumi, baik rusak berat maupun rusak ringan lebih panjang lagi. Keberhasilan tersebut, merupakan keberhasilan semua pihak, yakni pemerintah dan warga masyarakat, khususnya aparat Dinas Pekerjaan Umum Kota Sukabumi dan dinas-instansi terkait lainnya, dalam melakukan pemeliharaan dan perbaikan jalan di wilayah Kota Sukabumi. 

Menyinggung faktor yang menjadi penyebab masih terdapatnya sekitar 12,375 persen, atau sekitar sepanjang 15,347 kilo meter jalan yang tergolong rusak di Kota Sukabumi, diantaranya keterbatasan anggaran yang dialokasikan oleh pemerintah setiap tahun, baik untuk pemeliharaan dan perbaikan, maupun untuk pembangunan jalan baru, termasuk untuk pelayanan dan pengadaan sarana dan prasarana jalan. 

Selain itu, juga kondisi hujan yang terus menerus mengguyur wilayah Kota Sukabumi, menjadi salah satu penyebab yang sangat siginifikan terhadap rusaknya badan-badan jalan di Kota Sukabumi. Sebab pada saat kondisi jalan dalam keadaan pecah-pecah, air hujan gampang masuk dan menyerap ke dalam lapisan bawah aspal. 

Upaya yang dilakukan pihak Dinas Pekerjaan Umum Kota Sukabumi, khususnya dalam menangani dan mengatasi kondisi jalan supaya tetap baik, khususnya di Kota Sukabumi, diantaranya ditempuh dengan senantiasa melakukan pemeliharaan dan perbaikan jalan secara optimal, baik pemeliharaan dan perbaikan secara rutin maupun secara berkala.Endang S.


0 komentar :

Posting Komentar