Selasa, 20 September 2011




Kota Sukabumi-Pelita
Peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) tahun 2011 tingkat Kota Sukabumi berlangsung meriah. Bertempat di Lapang Apel Dishub Kota Sukabumi, Selasa (20/9), puluhan pegawai berkumpul untuk mengikuti berbagai perlombaan yang digelar, diantaranya, permainan dan pertandingan. Bukan hanya para pegawai saja, Kadishub Kota Sukabumi Andri Setiawan juga ikut serta dalam lomba tarik mobil derek dibantu dua orang stafnya.

“Selain memeriahkan peringatan Harhubnas 2011, kegiatan lomba yang kita laksanakan ini sekaligus untuk semakin mempererat tali silaturahmi dan kekompakan di antara rekan kerja,” kata Ketua Panitia
Kegiatan Harhubnas Yogi Darmawan, kemarin.

Dijelaskan Yogi, sesuai dengan arahan dari Kemenhub RI, bahwa pada Harhubnas tahun ini untuk di tingkat pusat dan daerah harus melaksanakan berbagai kegiatan perlombaan dan bhakti sosial. Dimana
untuk lomba kategri permainan diantaranya, balap karung, lomba bakiak, tarik mobil derek, tarik tambang dan lomba makan kerupuk. Sedangkan untuk kategori pertandingan, bulutangkis, volley ball,
futsal, tenis meja, catur, gapleh dan tinju. “Sebagai bentuk ucapa terimakasih atas partisipasinya, setiap orang atau kelompok yang juara kita beri hadiah,” ujarnya.Menurut Yogi, kegiatan perlombaan ini digelar sejak hari Sabtu lalu hingga Jumat mendatang. Dimana untuk kategori permainan sudah lebih
dahulu dilaksanakan. Adapun pesertanya selain dari jajaran pegawai Dishub juga dilibatkan dari pengurus Organda Kota Sukabumi.Lebih lanjut Yogi mengungkapkan, tema peringatan Harhubnas tahun ini mewujudkan pelayanan jasa transportasi yang berkualitas kepada masyarakat. “Kegiatan ini bisa terlaksana berkat dukungan seluruh jajaran Dishub Kota Sukabumi,” ungkap pria yang saat ini menjabat
sebagai Kasi Trayek dan Angkutan Barang Dishub Kota Sukabumi. (bud/4)





0 komentar :

Posting Komentar