"UCUP" ( Ulet, Cerdas, Ulung dan Profesional ) |
Sukabumi,
Nama lengkapnya cukup pendek “ UCUP
“ ( 38 th ) warga RT 27 RW. 08 Kampung Sirnagalih Desa Sukadjaya Sukabumi,
Ia adalah putra satu-satunya
pasangan antara Dedy dan Omay seorang kuli bangunan yang aktif sebagai anggota
pertahanan sipil di kampung halamannya.
Menginjak usia remaja, UCUP tidak seperti anak-anak yang lainnnya,
karena alasan ekonomi , hanya mampu mengenyam pendidikan sampai dibangku
klas 5 SD (DMI), dengan tidak
berpikir panjang , ia mengikuti jejak
langkah orang tuanya sebagai seorang kuli bangunan.
Ucup ternyata memiliki
kepanjangan yakni ( Ulet Cerdas Ulung dan Profesional ), karena ia pandai membagi
waktu dengan baik efektif dan efisien, untuk menutupi kebutuhan sehari-harinya
disamping sebagai seorang kuli bangunan juga rajin beternak domba, sehingga dalam waktu tidak
terlalu lama ia mampu membangun sebuah rumah yang semi permanen dibawah tebing
di kampung halamannya.
Sebagaimana pribahasa mengatakan
“ Sudah jatuh tertimpa tangga”, , karena baru saja memilki rumah cukup sederhana (RCS ) dari hasil jerih payahnya ia harus kehilangan rumah tempat tinggal berikut
semua isi dan beberapa ternak peliharaannya ludes tertimpa longsoran tanah (Erosi).
Apa hendak dikata “ungkapnya” Ini
telah menjadi takdir Illahi , musibah itu diterimanya penuh dengan keikhlasan dan kesabaran, “Mungkin ini sebuah
perjalanan hidup Saya yang harus dilalui,
sehingga harus kembali kerumah kontrakan”
ujarnya.
Lebih kurang selama 2 tahun lamanya Ucup Bersama istri dan
anaknya menempati sebuah rumah kontrakan
yang tidak jauh dari tempat tinggalnya, maka selama itu pula Ia banyak menerima
job atau tawaran pekerjaan dari
masyarakat untuk membangun tempat hunian
penduduk termasuk Job atau tawaran
pekerjaan dari Balai Budidaya Air Tawar
(BBAT)Sukabumi.
Maka sejak itulah ketika
memperoleh Job di BBAT, Saya merasa terpanggil untuk mempelajari cara-cara beternak ikan
, maka selama itu pula waktu istirahat dimanfaatkan untuk belajar dan
belajar cara beternak ikan yang baik dan benar , dari mulai teori sampai ketingkat teknis pengerjaannya.
Setahap demi setahap seiring dengan perjalanan waktu, UCUP kini telah menjadi seorang petani ikan
yang cukup dibilang professional , mandiri serta dari hasil pengetahuan dan
pengalamannya mampu menjadi seorang nara sumber handal yang dapat
menggelorakan semangat bertani menuju kearah kemandirian.
Ketika dimintai keterangannya oleh "Jekrem" Sebagai modal utamanya adalah kejujuran, ketawakalan, keseriusan, silaturakhim, serta hormat kepada kedua orang tua yang telah bersusah payah membesar kita, Insya Allah segala bentuk usaha yang hendak dilakukan akan memdapat kemajuan"ujarnya
Melalui langkah 3 C yakni
Koneksitas, Colaborasi dan Comercial, Ucup terus bangkit dan bangkit disamping
menguasai ilmu pertanian ikan kini
telah dilengkapi dengan ilmu marketing
sehingga tidak heran apabila tingkat kesejahteraan keluarga UCUP semakin hari
mengalami peningkatan dengan memiliki rumah sendiri dan lahan pertanian ikan
(kolam) yang cukup luas/Dendayasa,SIp
0 komentar :
Posting Komentar