Sukabumi,
Wakil Walikota Sukabumi, h. Achmad Fahmi, SAg.MM.PD disela-sela
kesibukanya ketika menerima kehadiran Wakil Gubernur Jabar di ruang utama
balaikota (21/5) dengan dihadiri para asisten, Organisasi perangkat daerah
terkait serta undangan lainnya.
Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy
Mizwar minta Pemerintah Kota Sukabumi
untuk segera merubah wajah Taman Air Panas Santa setelah proses hukum selesai,
sehingga tidak menjadi monumen Fedofilia.
Ditegaskannya, setelah proses
hukum selesai wajah Taman Air Panas Santa harus menjadi tempat yang
menyenangkan bagi anak-anak , Tinggal nanti kita menunggu
pengajuan dari Pemkot Sukabumi, apakah nantinya bantuan keuangannya untuk apa
atau akan dikelola oleh pihak ketiga.
Wagub menghimbau kepada masyarakat, agar
ikut berperan aktif menjaga lingkungan tempat tinggalnya dan mengawasi
anak-anaknya. Salah satu yang harus diawasi yakni semakin mudahnya mengakses
situs-situs porno melalui perangkat elektronik di dunia maya (internet).
Karena menurutnya, salah satu
pemicu munculnya kekerasan dan pelecehan seksual terhadap anak-anak berasal
dari situ-situs porno tersebut. Makanya untuk memerangi situs porno, harus juga
melibatkan peran orangtua.
0 komentar :
Posting Komentar