Senin, 16 Desember 2013



 
Sukabumi, 
 Gilbert Elroy atlit DKI Jakarta untuk katagori SD tampil sebagai juara pertama dalam Open Turnamen CHESS Champion Ships Walikota Sukabumi CUPI , kedua dimenangkan Kemas Ade Kresna dari Sumatera selatan, dan ketiga Ivana `Lesmana dari Jawa barat.
Untuk katagori SMP, juara pertama dimenangkan oleh Phlip Antonnius Iswan dari SMP Bandung, kedua Arifa Rizki Saputra  dari SMP 7 bandung dan ketiga Galih Pradnya MP dari SD Bandung yang satu mengikuti katagori SMP. Kepada masing-masing juara diberikan hadiah, piala  dan piagam penghargaan serta uang pembinaan . 

Ketua panitya pelaksana Enda Ruswenda menjelaskankan bahwa Open Turnamen CHESS Champion Ships  Walikota Sukabumi CUP I diikuti 180 atlet , digelar di Toserba Yogya Departemenstoor , selama dua hari dari tanggal 14 sampai dengan 15 desember 2013 .
Dikemukaan Enda Ruswenda Kejuaraan ini yang pertama diselenggarakan ini  dibagi dalam dua katagori putra dan putri, dengan tujuan untuk mencari  atlet muda berbakat.
Sebagai pembukaan awal turnamen dilaksanakan pertandingan exibisi pecatur senior Natakusuma  melawan  atlet juara nasional Vania Vindy Chandra MP dari SMP kesatuan bogor , dengan tempo lima menit dengan hasil imbang (draw).
Walikota Sukabumi, H. Mohamad Muraz, SH MM  mengemukakan “ Saya tidak menyangka bahwa turnamen ini diikuti banyak peserta dari dalam dan luar kota sukabumi yakni bandung dan DKI Jakarta hingga mencapai 180 peserta”
Kepala Dinas Pdan K  Kota Sukabumi, Beni Haerany atas  nama Walikota  ketika  menutup  turnamen tersebut mengharapkan agar  turnamen tahun yang akan datang ,dapat dilakasanakan   dengan lebih  baik lagi pada tempat yang dipandang cukup strategis, aman dan nyaman bagi para atlet yang mengikuti turnamen tsb

0 komentar :

Posting Komentar